terkini

Iklan

Kasdam IM hadiri Peringati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1446 H/2024 M

Zulfitri ( Admin )
23 September 2024, 19.06 WIB Last Updated 2024-09-23T12:06:20Z

 


AJN - BANDA ACEH, Kepala Staf Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Kasdam IM) Brigjen TNI Ayi Supriatna, S.I.P., M.M. mewakili Pangdam IM Menghadiri  peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1446 H/2024 M, bertempat di Masjid Babulmawadda Makodam IM, Banda Aceh. (23/09/24).


Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1445 H/2024 M kali ini mengusung tema “Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW Dalam Mewujudkan Personel TNI AD Yang Religius”. Acara tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran dan Sholawat badar, kemudian dilanjutkan kata sambutan oleh Kasdam IM, kemudian  tausiah dari Ustad Husni Suwardi, S.Pd.I.


Dalam sambutan Pangdam IM yang dibacakan oleh Kasdam IM menyampaikan bahwa “Sebagai insan yang beriman dan bertaqwa mari kita senantiasa mengingat dan mengamalkan rasa syukur dalam setiap kehidupan kita agar senantiasa diberkahi oleh Allah SWT,  bila dikaji secara mendalam, sejarah kehidupan Rasullah SAW merupakan suatu gambaran kehidupan umat manusia yang sanggat tinggi nilainya, yang berpinak pada tiga landasan pokok yaitu Iman, Islam, dan Ikhsan kesemuanya ini tercermin dari perilaku keseharian Nabi Besar Muhammad SAW.”


Lebih lanjut, Dengan senantiasa meneladani kehidupan Rasullah SAW, selain dapat meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, juga merupakan salah satu bentuk kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW yang merupakan suri tauladan bagi kita semua dalam menjalankan kehidupan di dunia ini.

 

​“Untuk itu momen peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini jangan hanya dipandang sekedar untuk menjalankan seremonial semata, namun ambillah hikmah dan terapkan dalam tugas kedinasan sehari-hari, jadikanlah momentum peringatan ini Maulid Nabi Muhammad SAW ini untuk mempertahankan dan meningkatkan kinerja kita sehingga TNI tetap menjadi institusi yang paling dipercaya masyarakat”. Pungkasnya.


Dalam ceramah Ustad Husni Suwardi, S.Pd.I. mengupas tentang suri tauladan Nabi Muhammad SAW yang harus kita terapkan dan teladani dalam kehidupan sehari-hari.


Lebih lanjut, Ustad Husni Suwardi, S.Pd.I. Juga menekankan di momentum Maulid Nabi besar  Muhammad SAW ini agar kita senantiasa untuk memperbaiki diri dan mengintropeksi diri karena menjadi seseorang yang religius kita harus senantiasa beribadah, berdoa dan senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.


Peringatan ini diakhiri dengan doa bersama, di mana seluruh jamaah memohon bimbingan dan perlindungan dari Allah SWT agar prajurit dan PNS Kodam IM senantiasa diberi kekuatan, kebijaksanaan, dan keberkahan dalam menjalankan tugas serta pengabdian kepada bangsa dan negara.


Kegiatan ini dihadiri oleh Irdam IM, Kapok Sahli Pangdam IM, para Asisten Kasdam IM, Perwira Menengah, Para Dansat segarnizun Kota Banda Aceh, serta seluruh prajurit dan PNS Kodam IM.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kasdam IM hadiri Peringati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1446 H/2024 M

Terkini